Categories: Otomotif

All New Terios 2018 Jadi Tumpuan Harapan Baru Daihatsu

Kehadiran All New Terios membuat Daihatsu menaruh harapan besar padanya. Terios baru yang mengalami ‘mayor change’ ini memang berubah total dibanding Terios lawas yang punya desain ala mobil jeep. Desain Terios baru yang kekinian dan mesin yang diklaim semakin efisien membuat All New Terios 2018 jadi tumpuan harapan baru Daihatsu tahun ini.

Baca juga: Sigra Menjadi Model Paling Laris dari Daihatsu

Menggeser Posisi Sigra

Dan yang mencengangkan, Terios baru ini berhasil membukukan SPK (surat pemesanan kendaraan) mencapai 1.500-an unit. Padahal harga resmi baru diumumkan tanggal 3 Januari 2018 kemarin.

Pulau Jawa menyumbang pemesanan terbanyak yaitu sekitar 70 %. Dan suplai kendaraan sudah dilakukan di seluruh penjuru Indonesia. Jadi jika anda memesan Terios sekarang sudah tidak perlu menunggu lama untuk terima unit.

Keberhasilan Terios baru ini membuat Daihatsu optimis jika penjualan secara total tahun 2018 bisa terkatrol naik berkat Terios ini. Dan sekarang Terios secara tak langsung akan menggeser posisi Sigra sebagai penyumbang kontribusi penjualan terbesar bagi Daihatsu tahun 2017 lalu.

Tanggapan Daihatsu

Amelia Tjandra selaku bos pemasaran PT. ADM (Astra Daihatsu Motor) mengatakan

“All New Daihatsu Terios jadi ‘backbone’ kita. Kemarin terakhir pemesanannya sudah mencapai 1.500-an unit, dengan pemesanan terbanyak Terios. Ya biasa-lah saat launching kan permintaan terbanyak untuk tipe tertinggi”

Daihatsu berharap Terios baru ini bisa menyamaii rekor penjualan Terios pada tahun 2013 lalu yaitu mencapai 2.000 -an unit per bulan.

This post was last modified on 12 Januari 2018 19:59

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Pedro Acosta Bisa Menang di Jerez, Tapi Kata Siapa?

RiderTua.com - Baru dua seri berlalu dan kecintaan banyak penggemar MotoGP terhadap Pedro Acosta sudah meroket. Bukan karena bakatnya saja,…

29 Maret 2024

Fermin Aldeguer Datang, Pramac Ducati Hengkang?

RiderTua.com - Bergabungnya Fermin Aldeguer dan dimana ditempatkan masih menjadi misteri... Bahkan kolaborasi Ducati dan tim Pramac juga masih belum…

29 Maret 2024

Marco Bezzecchi Ada Masalah dengan Kopling Ducati

RiderTua.com - Marco Bezzecchi sedang berjuang untuk bertarung di barisan depan di musim MotoGP 2024. Pembalap VR46 memiliki masalah dengan…

29 Maret 2024

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024