Categories: Sepeda Motor

Suzuki GSX 250R dan V Strom 250 Terpilih Sebagai “Good Design Award” di Jepang !!!

Suzuki GSX 250 R V Strom 250

Suzuki GSX 250 R dan V Strom 250 terpilih sebagai varian yang mendapat penghargaan desain terbaik dalam “Good Design Award” yang diadakan oleh Japan Design Promotion Organization, dimana kedua varian sport pabrikan Suzuki itu dianugerahi untuk kategori desain industri dan desain grafis yang inovatif dan advance. Keduanya baik Suzuki GSX 250 R dan V Strom 250 dianugerahi penghargaan, penilaiannya tidak hanya untuk sisi keamanan tapi juga untuk lekuk desain body dan dari sisi stylist setelah melalui beberapa pertimbangan dari sisi handling/ pengendalian yang memberikan kemudahan pengoperasian dan kenyamanan.

Dalam rilisnya di ajang penghargaan “Good Design Award” yang disponsori oleh Japan Design Association Promotion Organization, Suzuki Co, Ltd. mengumumkan bahwa pihaknya telah mengembangkan kendaraan roda empat yaitu Wagon R / Wagon R Stingray dan Swift, dan untuk roda dua dengan GSX 250 R dan VStrom 250 dan mesin kapal DF 350 A sebagai yang pertama kalinya menerima Good Design Award 2017 .

Suzuki Good Desig Award

Good Design Award adalah satu-satunya sistem evaluasi dan rekomendasi desain yang komprehensif di Jepang berdasarkan Sistem Seleksi Produk Desain yang Baik yang secara umum dikenal sebagai G Mark System, yang didirikan oleh Kementerian Perdagangan dan Industri Internasional pada tahun 1957.

2017 Suzuki GSX250R

Suzuki GSX 250 R sebagai Standart motor sport bergaya stylish yang dikendarai di perkotaan.

Dan secara terbuka juri yang meng-Evaluasi memberikan pendapatnya sebagai berikut,
“Gambaran sebuah sepeda motor yang terlihat dinamis dan sporty dari seri GSX yang diwujudkan dengan gayanya pada Lampu depan dan lampu belakang yang sudah mengadopsi LED yang dikembangkan untuk meningkatkan visibilitas bagian depan dan belakang. Kami mengevaluasi pertimbangan handling dan kenyamanan dari berbagai variasi pengendara seperti posisi tempat duduk yang rendah, body yang ramping sebagai platform umum GSX 250R dan V Strom 250 adalah sebuah konsep yang sama sekali berbeda dari apa yang telah dicapai dengan diferensiasi desain yang ada saat ini. ”

2017 Suzuki V-Strom 250

Suzuki V-Strom 250  adalah sports adventure tourer bike yang menggabungkan kenyamanan dalam touring dan kemudahan dipakai harian.

Berikut adalah Evaluasi oleh Anggota Juri,
“Gambaran sebuah motor petualang yang ditujukkan oleh model ini diwujudkan dengan desain lampu utama bulat yang mengingatkan pada perlengkapan sport dan tangki bahan bakar yang besar yang memberi kesan tangguh. Secara fungsionalitas ada pegangan dan jok yang ramping serta rendah yang cocok digunakan di perkotaan. Mengoptimalkan riding position, disamping itu kelengkapan fungsi informasi pada dashboard panel atau speedometer full digital ditambah output catu daya 12 V DC untuk peralatan pengendaranya adalah sebuah paket berdasarkan perspektif pelanggan yang luas layak untuk dievaluasi.”

Selamat…

 

 

 

This post was last modified on 5 Oktober 2017 18:37

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Aleix Espargaro : Tidak Ada yang Menyangka Pedro Acosta dan KTM Akan Sekuat Itu

RiderTua.com - Aleix Espargaro salah satu dari pembalap senior yang memuji setinggi langit penampilan pembalap baru dari negaranya, Spanyol.. Pedro…

28 Maret 2024

Honda Sulit Kompetitif : Part Baru di Portimao Tidak Banyak Membantu

RiderTua.com - Pekerjaan pengembangan Honda di MotoGP mengalami kesulitan. Seperti di Qatar, pada balapan akhir pekan Portugal, tidak banyak yang…

28 Maret 2024

Hyundai Siap Tingkatkan Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan mobil listrik Hyundai masih cukup bagus di Indonesia meski dengan kondisi pasarnya selama bulan lalu. Tapi setidaknya…

28 Maret 2024

Hyundai Kembali Menguji Palisade Facelift di Jalan

RiderTua.com - Hyundai mungkin memiliki divisi mobil mewahnya sendiri, yaitu Genesis. Tapi bukan berarti mereka hanya mengandalkan divisinya saja di…

28 Maret 2024

Alasan BMW Belum Umumkan Harga i5 di Indonesia

RiderTua.com - BMW telah meluncurkan i5 di Indonesia sebagai model baru untuk menambah lebih banyak line-up mobil ramah lingkungannya. Mobil…

28 Maret 2024

Mobil Baru Mercedes-Benz yang akan Diluncurkan di Indonesia Tahun Ini

RiderTua.com - Mercedes-Benz telah meluncurkan dua mobil baru di Indonesia, yaitu GLA Facelift dan GLE model terbaru. Meskipun begitu, mereka…

28 Maret 2024