Categories: Otomotif

Mitsubishi Xpander “The Next King of Low MPV” di Indonesia ?

Mitsubishi Xpander “The Next King of Low MPV” di Indonesia ?

Booming Mitsubishi Xpander terus menggema di Indonesia, pihak Mitsubishi pun sudah mengirim beberapa unit Xpander ke konsumen jadi yang memilikinya baru segelintir orang.

Inden dari Xpander sendiri sudah mencapai sekitar 23 ribu unit sejak diluncurkan tanggal 10 Agustus lalu. Jumlah ini melebihi kuota produksi hingga akhir tahun yang hanya mencapai 12 ribu unit. Bisa dipastikan jika konsumen harus menunggu dapet unit hingga tahun depan.

Walau euforia masih terus bergema di seluruh wilayah Indonesia, Xpander masih belum yakin akan merebut posisi peringkat teratas di kelas LMPV dari pemain-pemain lama, sebut saja Avanza, Mobilio, Ertiga dan Xenia. Mendapat jumlah pemesanan yang menumpuk bukan berarti Xpander bisa lolos dari saingannya.

Selain itu, segmen LMPV bagi Xpander memang menjadi segmen paling kompetitif dan terbesar di Indonesia. Seiring dengan meningkatnya peminat LMPV untuk kebutuhan keluarga, maka para produsen mobil harus berlomba-lomba mencuri hati para konsumen.

Apalagi jika duo AvanzaXenia dan Suzuki Ertiga bakal mengalami penyegaran model nantinya (katanya sih tahun depan), wah bisa rame kayak pasar malem kelas low mpv di Indonesia. Persaingan tambah bikin perut mules aje tong !

Mitsubishi nyatanya tidak akan menghiraukan masalah ini terlebih dulu. Yang diprioritaskan adalah kepercayaan pelanggan. Setelahnya, mereka akan meningkatkan penjualan Xpander sedikit demi sedikit, yang penting tidak terburu-buru. Mungkinkah suatu saat nanti Xpander akan mengalahkan Toyota Avanza dan menggantikan tahta sebagai “Raja Low MPV” di Indonesia ? Kita lihat saja nanti…

This post was last modified on 5 Oktober 2017 08:31

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Citroen C3 Aircross akan Dikirim ke Konsumen Bulan Depan

RiderTua.com - Citroen kini menghadirkan varian baru lainnya dari C3 di Indonesia, yaitu Aircross. Layaknya C5 Aircross yang sebelumnya dirilis,…

25 April 2024

Marco Bezzecchi : Kami Belum Mencetak Satu Poin Pun di Sprint Race

RiderTua.com - Dari 3 sprint pertama musim 2024, duo rider VR46 Marco Bezzecchi dan Fabio di Giannantonio belum mencetak satu…

25 April 2024

Mengenai Citroen e-C3 yang Mendapat Nol Bintang Dari Global NCAP

RiderTua.com -Citroen memang sudah dikenal dengan line-up mobilnya yang berkualitas, tapi dengan harga yang cukup terjangkau. Bahkan ini juga berlaku…

25 April 2024

Jadwal MotoGP Jerez 2024

RiderTua.com - Jadwal MotoGP Jerez 2024.. Usai melakukan lawatan ke Amerika Serikat, balapan MotoGP kembali ke tanah Eropa. 'Gran Premio…

25 April 2024

Bermesin 2 Silinder Harganya Rp 60 Jutaan, Suzuki Rilis GSX-250R Model Baru

RiderTua.com - Suzuki GSX-250R, motor sport touring yang hanya dijual di 2 negara saja yakni Jepang dan China untuk saat…

24 April 2024

Daihatsu Lanjutkan Produksi Rocky-Raize di Jepang

RiderTua.com - Sebelumnya Daihatsu diketahui melakukan manipulasi tes tabrak terhadap sejumlah mobilnya yang dijual di Jepang. Akibatnya beberapa model seperti…

24 April 2024