Categories: Otomotif

Wuling Siap Caplok Pasar Kelas LCGC

Pabrikan mobil Wuling asal Tiongkok yang pabrik perakitannya berada di Cikarang ini sedang menggebrak pasar mobil tanah air. Tampil perdana dan datang terlambat tak membuat Wuling rendah diri. Datang terakhir di kelas low MPV Indonesia, Wuling dengan percaya diri akan sukses di tahun pertamanya ini.

Dengan berbekal mesin yang lumayan gede yaitu 1.500 cc plus berpenggerak roda belakang Wuling siap adu tanding dengan rival-rivalnya. Dengan harga mulai Rp 128,8 juta hingga tipe tertingginya yang hanya Rp 162,9 juta bagaimana kabar mobil LCGC ?

foto : Modifikasi.com

Wuling murah tapi tidak masuk segmen LCGC punya fitur yang lumayan ok. Mobil LCGC yang notabene merk Jepang punya harga sedikit dibawah Wuling tapi punya model dan fitur yang minim.

Akankah konsumen beralih menggunakan Wuling dibanding dengan mobil LCGC yang punya standart “seadanya “itu ? Dengan harga yang terpaut sedikit pasti konsumen akan pikir-pikir beli mobil LCGC sekarang. Wuling memang punya banyak kelebihan dibanding mobil LCGC, dia punya mesin yang besar sehingga tenaganya juga besar, kabin luas muat banyak yaitu 8 orang masuk, fitur banyak dan lumayan ok, kuat di tanjakan karena berpenggerak roda belakang, sparepart juga murah (kata salesnya), gimana menurut anda ? Wuenak Wuling ya…!

This post was last modified on 4 Agustus 2017 08:20

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Ducati Melepas VR46 Racing Karena Alasan Uang?

RiderTua.com - Hingga saat ini belum ada titik temu untuk kesepakatan baru antara Ducati dan VR46 Racing. Kontrak tim milik…

19 Maret 2024

Daihatsu Sigra Memimpin Penjualan Mobil Bulan Februari 2024

RiderTua.com - Daihatsu sudah tidak bisa diremehkan lagi soal penjualan mobilnya di Indonesia. Apalagi untuk mobil murahnya, Sigra, yang mampu…

19 Maret 2024

MG Motor Siap Rilis Mobil Baru di Indonesia

RiderTua.com - MG Motor telah sukses dalam meluncurkan dua mobil listriknya di Indonesia pada bulan lalu. Namun itu saja belum…

19 Maret 2024

Manajer Tim GASGAS Tech3 : Penasaran Melihat Aksi Acosta di Portimao, Siapa yang Dia Asapi?

RiderTua.com - Debut Pedro Acosta di MotoGP sungguh menarik. Rookie dari tim GasGas Tech3 itu langsung melaju ke Q2 dengan…

19 Maret 2024

Daihatsu Tak Mau Buru-buru Hadirkan Mobil Niaga Listrik

RiderTua.com - Daihatsu masih memimpin penjualan mobil niaga ringan di Indonesia selama beberapa tahun terakhir. Sementara itu, segmennya kini diisi…

19 Maret 2024

Penjualan Wuling Binguo Menurun Drastis Bulan Lalu?

RiderTua.com - Wuling kini memiliki tiga mobil listrik yang dijual di Indonesia, terdiri dari Air EV, Binguo, dan Cloud EV.…

19 Maret 2024