Categories: Otomotif

Supercar SandRacer 500 GT, Bisa Diajak Main Pasir Loh

Zarooq Motors adalah pabrikan otomotif dari Uni Emirat Arab, yang berbasis di Dubai..dimana pada tahun 2015 lalu pendatang baru memperkenalkan supercar off-road-nya, SandRacer, Mobil ini terlihat hebat dan mengagumkan dan setelah dua tahun Zarooq mengatakan mereka siap untuk memproduksinya dan akan diluncurkan dengan edisi spesial untuk model 500 GT. Supercar bergaya rally ini mempunyai chassis balap off-road, bodi serat karbon, mesin V8 dan interior Mansory.
Mobil ini walau terlihat garang namun bukan diperuntukkan buat rally Dakar karena sejatinya Zarooq cukup jinak.
Perusahaan tersebut menyadari bahwa terdapat banyak supercar yang menarik dan mengesankan di jalan, namun rasanya pasar saat ini kekurangan mobil berperforma namun juga nyaman.
Zarooq Motors memang membuat konsep mobil supercar yang unik menggabungkan performa kenyamanan di jalan aspal – di perkotaan juga pada jalanan off-road, bahkan medan pasir paling sulit di Gurun Arab, dimana mereka lahir.

Mengenai performa mobil ini dibekali dengan mesin V8 GM LT1 6,2 liter dengan tenaga 525 hp , dimana awalnya memakai mesin V6 bertenaga 300 hp yang dibicarakan waktu lalu, mungkin dirasa kurang.
Uniknya lagi mesin V8 itu dipasang pada bagian tengah chassis balap dan bekerja dengan gearbox sekuential Weddle lima kecepatan berkelas balap untuk menggerakan roda belakang dan mendorong mobil seberat 1.200 kg. Suspensi yang diperbarui dengan damper Intrax berkelas Dakar dan roda besar berukuran 17,7 inci (45 cm).


“Kami mendengarkan klien kami, yang tentunya menginginkan sesuatu yang lebih bertenaga, lebih ringan, dengan lebih banyak desain radikal, juga interior mewah,” kata co-founder perusahaan lainnya, Iannis Mardell.
Desain yang akan dibuat ini lebih tebal dibandingkan model tahun 2015 lalu, dengan rear diffuser yang dirancang agar mudah diajak untuk perjalanan off-road.
Dilaporkan untuk varian Zarooq SandRacer 500 GT ini sudah dipesan oleh 35 konsumen dengan harga yang dipatok  450 ribu dolar AS(6 milyar). Konsumen yang akan dituju pabrikan ini adalah Gulf Cooperation Council (GCC) dan negara Eropa dan bisa jadi akan berkembang kedepannya secara global.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024