Categories: Sepeda Motor

Pasukan Khusus Amerika Menggunakan SilentHawk Untuk Kejar Musuh Di Pedalaman.

Salah satu keunggulan motor listrik adalah motor ini tidak mengeluarkan suara berisik layaknya motor yang menggunakan BBM. Hanya suara rantai dan gesekan ban pada tanah lah yang kedengaran. Motor senyap inilah yang sekarang sedang dicari oleh pihak keamanan dan pertahanan Amerika Serikat.

Adalah SilentHawk, motor hybrid ini kini melengkapi deretan kendaraan operasional mereka. Namanya saja silent ya tentu saja tidak bunyi brem-brem kayak motor-motor BBM. Motor ini memakai sistem AWD (all wheel drive) yang diciptakan khusus untuk siap menempuh bagaimana pun keadaan dan kondisi lapangan. Logos Technologies adalah nama perusahaan yang mengembangkan motor yang cocok untuk para pengintai ini.

Untuk mendukung kerja dari baterai lithium-ion 5,8 kwh, motor ini juga memakai mesin pembakaran yang dapat diisi bensin, avtur/avgas, propana atau bahkan bahan bakar jet juga bisa. Tapi meskipun memakai bbm motor ini diklaim sama sekali tidak mengeluarkan bunyi.

Motor hybrid ini mempunyai ukuran relatif kecil dibanding dengan motor biasa tapi motor ini mampu membawa 2 orang lengkap dengan senjatanya. Karena relatif kecil maka motor ini bisa diangkut dengan helikopter V 22 dan siap diterjunkan di berbagai medan untuk mendukung sebuah operasi tentara Amerika.

This post was last modified on 3 Juni 2017 13:55

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024

Honda akan Merilis Lebih Banyak Mobil HEV?

RiderTua.com - Honda baru memiliki dua mobil hybrid yang dijual di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV. Meskipun dijual dengan…

29 Maret 2024